Makna"Utusan"Kepada Israel - Yesus Allah Sejati

Yesus Allah Sejati

Yesus Allah Pencipta Langit Bumi

Artikel Terbaru

Home Top Ad

Post Top Ad

Minggu, 28 Agustus 2016

Makna"Utusan"Kepada Israel



Sering sekali pemikiran manusia terdogmatis untuk hanya memahami sebuah"Frasa" secara sempit, tanpa berusaha menggali perluasan makna frasa dan maksud komprehensip dari sebuah"Frasa" tersebut.Pemahaman manusia yang terdogma itu terkadang justru mengurung
pemikiran manusia sendiri menjadi salah mengerti, dan tidak bisa memahami maksud bahasa teka teki yang disampaikan TUHAN dalam setiap ucapan-Nya.Padahal TUHAN sendiri sudah menyatakan, kalau dalam setiap penyampaian FirmanNya, tidak lupa pula disampaikan-Nya juga sebuah teki teki atau pesan pesan IMPLISIT.Karena hal itu merupakan salah satu Sifat-Nya.

A.UTUSAN
Kitab Ulangan 29

29:29 Hal-hal yang tersembunyi ialah bagi TUHAN, Allah kita, tetapi hal-hal yang dinyatakan ialah bagi kita dan bagi anak-anak kita......

Kitab Amsal 25

25:2. Kemuliaan Allah ialah merahasiakan sesuatu, tetapi kemuliaan raja-raja ialah menyelidiki sesuatu.

Kitab Mazmur 78

78:2 Aku mau membuka mulut mengatakan amsal, aku mau mengucapkan teka-teki dari zaman purbakala. 
Adapun teka teki TUHAN yang akan saya jabarkan dalam topik postingan ini adalah mengenai kata"UTUSAN"yang sering salah dimengerti oleh hampir sebahagian besar umat Kristen sendiri.Apalagi kalau manusia diluar umat Kristen, sudah pasti akan jelas lebih salah lagi.Karena manusia sering menyimpulkan kalau kata"UTUSAN" yang diucapkan TUHAN YESUS , hanyalah dimaknai secara sempit sebagai DUTA atau Perwakilan.Padahal makna kata"UTUSAN" itu sudah dijelaskan maknanya dalam Alkitab itu sendiri.

Kitab Yesaya 63

63:9 .....Bukan Seorang Duta atau Utusan, melainkan Ia sendirilah yang menyelamatkan mereka; Dialah yang menebus mereka dalam kasih-Nya dan belas kasihan-Nya. Ia mengangkat dan menggendong mereka selama zaman dahulu kala.

Terbukti lewat ayat Alkitab diatas, tidak ada pemaknaan kata"UTUSAN", bermakna sebagai duta atau perwakilan.Lalu sesungguhnya apa makna teka teki Tuhan Yesus yang sering menyatakan diri sebagai "UTUSAN"?.Kita akan menguraikan fakta dan maksud dari teka teki kata"UTUSAN" tersebut secara Alkitabiah.

A.Kitab Yohanes 1 : 1

1:1. Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah.

Makna Pesan Firman Dalam Kitab Yohanes 1 : 1

Kitab Yohanes 1 ayat 1 ini adalah rangkuman penjelasan peristiwa berfirmanNya TUHAN kepada Musa dan bangsa Israel, tanpa memperlihatkan perwujudan apapun.

*Pada mulanya adalah FIRMAN/Suara/Pesan, pada mulanya hanyalah “Gemuruh Suara-Nya atau Bunyi Suara-Nya” yang bisa didengar dan disampaikan kepada manusia lewat Nabi-Nabi-Nya!

*Tidak ada wujud-belum ada wujud rupa yang bisa dilihat oleh mata manusia dari oknum yang Berfirman/Berpesan/Bersuara itu!

B.Kitab Ulangan 4

4:12 Lalu berfirmanlah TUHAN kepadamu dari tengah-tengah api; suara kata-kata kamu dengar, tetapi suatu rupa tidak kamu lihat, Hanya Ada Suara.

Gemuruh Suara-Nya atau bunyi pesan suara-Nya itu disebut “FIRMAN”. Dengan bunyi Gemuruh Suara-Nya itu pula DIA mengeluarkan perintah untuk terciptanya segala sesuatu.!

C.Kitab Yohanes

1:3 Segala sesuatu dijadikan oleh Dia dan tanpa Dia tidak ada suatupun yang telah jadi dari segala yang telah dijadikan.

D.Kitab Yesaya 48

48:13 Tangan-Ku juga meletakkan dasar bumi, dan tangan kanan-Ku membentangkan langit. Ketika Aku menyebut namanya, semuanya bermunculan.

Dan sekalipun kelak dikemudian hari Dia hadir diantara manusia,dan Dia bersemayam dalam satu bentuk berwujud serupa manusia, maka Dia tetap adalah TUHAN sejati itu yang menciptakan langit dan bumi.

Dia harus bersemayam dalam tubuh jasmaniah serupa manusia agar manusia ciptaanNya bisa melihat bukti keberadaanNya sebagai TUHAN yang nyata.ALLAH Abraham Ishak dan Yakub membuktikan kepada manusia bahwa Dia yang selama ini berfirman atau  bersuara adalah benar benar ALLAH yang nyata keberadaan-Nya. ALLAH Abraham yang disebut YESUS membuktikan kalau Dia bukan Allah fiksi hasil imaginasi manusia seperti allah fiksi umat lain yang tidak pernah mampu membuktikan keberadaan wujudnya!

Peristiwa penampakan perwujudan-Nya dalam rupa manusia itu akan selaras dengan Nubuatan diri-Nya sendiri yang telah disampaikan-Nya kepada Musa tentang akan hadirnya Dia diantara manusia.

Kitab Keluaran 3

3:14 Firman Allah kepada Musa: "AKU-ADALAH-AKU." Lagi firman-Nya: "Beginilah kaukatakan kepada orang Israel itu:"AKULAH AKU" telah mengutus "AKU" kepadamu."

Kitab Yohanes 12

12:45 ..Dan barangsiapa MELIHAT AKU, ia melihat DIA, yang telah MENGUTUS AKU.

Pertanyaan manusiawinya kemudian adalah:"Mengapa TUHAN harus mengutus diri-Nya sendiri kepada manusia?."

1.ALLAH itu ROH, Dia tidak akan kelihatan bagi mata manusia, sekalipun Dia sudah ada didalam kehidupan manusia itu sejak dahulu kala.Makanya Dia harus menampakkan diri-Nya dalam rupa jasmani manusia agar bisa terlihat.Jadi peristiwa"Penampakan Diri" SANG ROH KEKAL yang tidak bisa terlihat mata manusia dalam rupa jasmani manusia didalam kehidupan manusia (Imanuel) itulah yang disebut"UTUSAN".Atau SANG ROH KEKAL mendiami satu jasmani serupa manusia, untuk mendatangi manusia bumi.

2.Menggenapi Hukum-Nya sendiri untuk mematikan manusia-(Jasmani-Nya) sebagaimana sudah ditetapkan-Nya dalam Hukum Ilahi-Nya.(Kejaidan 2 : 17).

Proses terlihatnya bait jasmani-Nya oleh mata manusia, dari sisi perspektif Surgawi tentu saja akan dikatakan sebagai proses"Datang", bukan dikatakan sebagai proses"Lahir" atau baru muncul.

Kitab Matius 5

5:17. "Janganlah kamu menyangka, bahwa"Aku datang"untuk meniadakan hukum Taurat atau kitab para nabi"Aku datang"bukan untuk meniadakannya, melainkan untuk menggenapi-Nya.

Kitab Yohanes 5

5:43 Aku datang(YESUS)…DALAM NAMA BAPA-Ku…

Kalimat Ucapan"Aku datang" diatas adalah deklarasi Diri-Nya sebagai pernyataan terbuka tentang Pra EXISTENSI-Nya dibumi.

Kemudian dari perspektif manusia, keberadaan seseorang yang"DATANG" dan tampak dalam rupa jasmani manusia, dan juga berbicara atas nama TUHAN, tentu saja akan dikatakan sebagai"UTUSAN"alias disimpulkan dari sisi perspektif kenabian.Sebab manusia(Bangsa Israel) juga tahu persis kalau TUHAN bukanlah jasmani manusia.

Kalau bangsa Israel mengatakan secara terbuka kepada semua orang kalau "TUHAN" telah datang tetapi kemudian dalam kenyataan, yang dilihat orang banyak adalah sesosok perwujudan manusia, maka akan terjadi konskwensi negative dari kesimpulan orang-orang, kalau TUHAN Israel ternyata hanyalah seorang manusia biasa yang sama dengan manusia bumi.

Konsekwensi lainnya, akan muncul pula banyak perbuatan penyesatan kepada manusia lain yang pasti akan dilakukan si Malaikat pemberontak lewat manusia bumi lainnya.

Si Malaikat pemberontak juga akan bekerja membuat logika-logika penyesatan dengan mengatakan,"orang lain pun tentu saja dapat juga dianggap sebagai TUHAN, karena toh tidak ada bedanya dengan TUHAN YESUS yang juga tampak dalam rupa manusia."

Semua konsekwensi penyesatan dan pemanfaatan kondisi inilah yang sudah diperhitungkan oleh HIKMAT TUHAN YESUS, makanya Dia selalu memakai sebuah istilah "UTUSAN" atau "HAMBA" kepada diri-Nya sendiri.

Makanya kepada murid Murid-Nya, TUHAN YESUS melarang keras untuk tidak membuka identitas diri-Nya secara terbuka kepada orang banyak.

Kitab Matius 12

12:16 Ia dengan keras melarang mereka memberitahukan siapa Dia,

Jadi dengan bukti paparan Alkitabiah diatas, maka jelaslah sekarang bagi kita apa itu sebenarnya makna teka-teki frasa"UTUSAN yang dimaksudkan oleh TUHAN YESUS.

Jadi TUHAN YESUS bukanlah suruhan atau duta atau wakil BAPA kepada manusia, melainkan Dia sendirilah BAPA itu.Dia sendirlah SANG ROH kekal yang kudus yang berdiam dalam jasmani serupa manusia yang kemudian mendatangi manusia bumi itu.

Kitab Yohanes 1


1:10 Ia telah ada di dalam dunia dan dunia dijadikan oleh-Nya, tetapi dunia tidak mengenal-Nya.
1:11 Ia datang kepada milik kepunyaan-Nya, tetapi orang-orang kepunyaan-Nya itu tidak menerima-Nya.

B.KEPADA ISRAEL

 Kitab Matius 13

13:10 Maka datanglah murid-murid-Nya dan bertanya kepada-Nya: "Mengapa Engkau berkata-kata kepada mereka dalam perumpamaan?"
13:11 Jawab Yesus: "Kepadamu diberi karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga, tetapi kepada mereka tidak.

Sejak semula TUHAN YESUS yang adalah ALLAH Abraham itu sendiri, telah menjanjikan sebuah Tanah perjanjian (Yerusalem) yang sesungguhnya adalah perlambang dari Tanah kekal (Surga diakhir) zaman.

Kitab Kejadian 13

13:14. Setelah Lot berpisah dari pada Abram, berfirmanlah TUHAN kepada Abram: "Pandanglah sekelilingmu dan lihatlah dari tempat engkau berdiri itu ke timur dan barat, utara dan selatan,

13:15 sebab seluruh negeri yang kaulihat itu akan Kuberikan kepadamu dan kepada keturunanmu untuk selama-lamanya.

Kitab Kejadian 15

15:13 Firman TUHAN kepada Abram: "Ketahuilah dengan sesungguhnya bahwa keturunanmu akan menjadi orang asing dalam suatu negeri, yang bukan kepunyaan mereka, dan bahwa mereka akan "diperbudak dan dianiaya", empat ratus tahun lamanya.

15:14 Tetapi bangsa yang akan memperbudak mereka, akan Kuhukum, dan sesudah itu mereka akan keluar dengan membawa harta benda yang banyak.

Kitab Kejadian 17

17:7. Aku akan mengadakan perjanjian antara Aku dan engkau serta keturunanmu turun-temurun menjadi perjanjian yang kekal, supaya Aku menjadi Allahmu dan Allah keturunanmu.
17:8 Kepadamu dan kepada keturunanmu akan Kuberikan negeri ini yang kaudiami sebagai orang asing, yakni seluruh tanah Kanaan akan Kuberikan menjadi milikmu untuk selama-lamanya; dan Aku akan menjadi Allah mereka."
17:21 Tetapi perjanjian-Ku akan Kuadakan dengan Ishak, yang akan dilahirkan Sara bagimu tahun yang akan datang pada waktu seperti ini juga."

Kitab Kejadian 21

21:12 Tetapi Allah berfirman kepada Abraham: "sebab yang akan disebut keturunanmu ialah yang berasal dari Ishak.

Kitab Kejadian 22

22:18 Oleh keturunanmulah semua bangsa di bumi akan mendapat berkat, karena engkau mendengarkan firman-Ku."

Kitab Yesaya 43

43:21 umat yang telah Kubentuk bagi-Ku akan memberitakan kemasyhuran-Ku."

Kitab Yesaya

49:3 …"Engkau adalah hamba-Ku, Israel, dan olehmu Aku akan menyatakan keagungan-Ku."

Berdasarkan janji TUHAN dalam uraian ayat Alkitab diatas,maka adalah benar dan tepat kalau TUHAN YESUS hanya akan menggenapi janjiNya sendiri kepada bangsa Israel sebagai pewaris janji yang berstatus keturunan Abraham.

Jadi TUHAN YESUS tidak akan MENEPATI janjiNya kepada orang yang sama sekali tidak pernah menerima Janji Kekal-Nya.

Apakah makna komprehensip atau ESSENSI pesan dari kalimat"Bangsa ISRAEL"?

Jawabnya : Manusia Yang tegar tengkuk keras kepala dan berkepala batu, manusia(Adam) yang memberontak kepada TUHAN dengan mengalahkan perintah TUHAN dan selalu memenangkan hawa nafsu manusiawinya masing masing.

Tetapi karena kasih TUHAN yang besar, maka TUHAN berkenan mengampuni, bagi manusia yang mau kembali kepada-Nya.

Kitab Kejadian 32

32:28 Lalu kata orang itu: "Namamu tidak akan disebutkan lagi Yakub, tetapi Israel, sebab engkau telah "Bergumul Melawan" Allah dan manusia, dan engkau menang."

Kitab Yesaya 48

48:4 Oleh karena Aku tahu, bahwa engkau tegar tengkuk, keras kepala dan berkepala batu,

Kitab Yehezkiel 44

44:6 Katakanlah kepada kaum pemberontak, yaitu kaum Israel: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Cukuplah perbuatan-perbuatanmu yang keji itu, hai kaum Israel,

Bangsa ISRAEL adalah personifikasi atau lambang atau perwakilan semua manusia bumi untuk mengikuti Tuhan yang benar!

"BANGSA"makna ringkasnya adalah Satu Rumpun, baik satu rumpun Jasmani atau Satu Rumpun Rohani".

ISRAEL maknanya secara Rohani adalah"Umat Tebusan TUHAN semesta Alam" dari perbudakan dosa.

ISRAEL = Umat Manusia yang diselamatkan/ditebus.

Jadi setiap manusia dari segala penjuru dimuka bumi ini, yang mau menjadi umat tebusan dan mau menerima dan menghargai Anugerah Keselamatan kekal dari TUHAN, maka manusia demikian disebut"ISRAEL."

Kitab Ulangan 32

4:37 Karena Ia mengasihi nenek moyangmu dan memilih keturunan mereka, maka "Ia sendiri" telah membawa wngkau keluar dari Mesir (Dunia) dengan kekuatan-Nya yang besar,

Kitab Ulangan 7

7:6 Sebab engkaulah umat yang kudus bagi TUHAN, Allahmu; engkaulah yang dipilih oleh TUHAN, Allahmu, dari segala bangsa di atas muka bumi untuk menjadi umat kesayangan-Nya.
7:8 ....karena TUHAN mengasihi kamu dan memegang sumpah-Nya yang telah diikrarkan-Nya kepada nenek moyangmu, maka TUHAN telah membawa kamu keluar dengan tangan yang kuat dan menebus engkau dari rumah perbudakan, dari tangan Firaun, raja Mesir

Kitab Ulangan 32

32:9 Tetapi bagian TUHAN ialah umat-Nya, Yakub ialah milik yang ditetapkan bagi-Nya

Kitab Yesaya 62

62:12 Orang akan menyebutkan mereka Bangsa Kudus, orang-orang tebusan TUHAN", dan engkau akan disebutkan "yang dicari", kota yang tidak ditinggalkan.

Kitab Yesaya 66

66:20 Mereka itu akan membawa semua saudaramu dari antara segala bangsa..
66:21 Juga dari antara mereka akan Kuambil imam-imam dan orang-orang Lewi, firman TUHAN.

Dengan dasar Alkitabiah diatas, bahwa"apa itu bangsa Israel", maka kita-pun akan mengetahui maksud dari ucapan TUHAN YESUS dibawah ini

Kitab Matius 15

15:24 Jawab Yesus: "Aku diutus hanya kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel."
15:26 .."Tidak patut mengambil roti yang disediakan bagi anak-anak dan melemparkannya kepada Anjing."

Kitab Matius 23

23:37 "Yerusalem, Yerusalem, ....Berkali-kali Aku rindu mengumpulkan anak-anakmu, sama seperti induk ayam mengumpulkan anak-anaknya di bawah sayapnya, Tetapi kamu tidak mau

Arti dan maksud Pesan YESUS dalam ayat Alkitab tersebut adalah :

1.YESUS datang dalam perwujudan manusia, adalah untuk menyelamatkan manusia, yang memang mau menerima dan menghargai Anugerah Keselamatan kekal dari TUHAN.

2.Semua manusia yang mau menerima dan menghargai Anugerah Keselamatan kekal/ditebus, disebut "ISRAEL".

3.Sedangkan manusia yang menolak dan menghina Anugerah keselamatan kekal dari TUHAN YESUS, dan menyangkal penebusan/menyangkal penyaliban yang sudah dilakukan oleh TUHAN sendiri, maka sudah pasti adalah umat"Umat Iblis" alias disebut oleh TUHAN YESUS sebagai"Anjing".

Fakta itu diperkuat dengan penegasan TUHAN YESUS dalam ayat Alkitab ini :

Kitab Matius 16

16:24. Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya: "Setiap orang" yang mau mengikut Aku (TUHAN), ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Post Bottom Ad